Home » » Ciri - Ciri Wanita Hamil Muda

Ciri - Ciri Wanita Hamil Muda

Ditulis Oleh Magazine ID | Selasa, 20 November 2012 | 16.39

Ciri - Ciri Wanita Hamil Muda
Setelah lama menikah memang hal yang paling ditunggu - tunggu adalah memiliki sebuah keturunan, karena anak merupakan pelengkap dari sebuah keluarga. Tetapi belakangan ini banyak orang yang mengalami keguguran saat usia kandungannya masih muda karena mereka tidak mengetahui dirinya tengah hamil dan melakukan rutinitas seperti orang pada umumnya, seperti yang kita ketahui orang hamil sendiri tidak boleh melakukan kegiatan yang sifatnya dapat menggurkan kandungan seperti berlari, melompat - lompat dan terjatuh. 
Oleh karenanya anda harus mengetahui kalau anda tengah mengandung agar tidak melakukan kegiatan seperti yang dilarang diatas, kalaupun anda malas ke dokter untuk mengeceknya berikut ini kami rangkumkan ciri - cari wanita tengah hamil muda dari berbagai sumber.

1. Tidak Datang Bulan

Menstruasi atau yang biasa disebut datang bulan memang cara terbaik untuk mengetahui kita sedang hamil atau tidak, karena biasanya orang hamil tidak datang bulan lagi.
2. Mual - Mual
Setelah anda telat datang bulan biasanya akan di susul oleh rasa mual ingin muntah terutama di pagi hari, jadi jika anda sering merasa mual ada kemungkinan anda tengah hamil.
3. Muncul Bintik Kecil
Biasanya orang yang tengah hamil akan muncul bintik kecil pada puting payudaranya dan warnanya pun akan sedikit berubah dari biasanya.
4. Ingin Makan Yang Asam - Asam
Biasanya orang yang tengah hamil akan suka memakan makanan yang berasa asam seperti rujak misalnya, selain itu juga akan ada permintaan yang aneh - aneh dari wanita terhadap suaminya.
5. Sering Buang Air Kecil
Buat anda yang sering buang air kecil ada kemungkinan anda tengah mengandung, karena jumlah darah dan cairan dalam tubuh meningkat akan katup pipis pada alat vital anda lebih sering terbuka.
6. Perut Terasa Membesar
Dengan mulainya meningkat cairan dan darah pada tubuh secara tidak sadar perut anda akan mengalami pembesaran, jadi bila perut anda terasa membesar secara derastis ada kemungkinan anda tengah hamil.
7. Sering Merasa Capek
Yang terakhir adalah wanita hamil biasanya akan lebih sering merasa capek tidak jelas, selain itu juga akan sering merasa mengantuk.

Itulah beberapa ciri - ciri wanita tengah hamil muda, namun perlu diperhatikan kalau tidak semua wanita mengalami seperti semua yang disebutkan diatas. Ciri wanita hamil lainnya pun masih ada banyak, namun kami hanya memilihkan informasi dari yang paling sering dialami oleh para wanita hamil.

0 komentar:

 
Copyright © 2012, Magazine-id.Com | Majalah Online, All Rights Reserved
Design by: Blazer Blog | Powered by Blogger